Advanced Feedstocks for Green Industry 4' Briefing
Advanced Renewable
Mon , 02 Jan 2023 20:44 WIB
Ketika supply minyak bumi terganggu, bisa karena cadangannya yang memang terus menurun, bisa pula karena geopolitic dunia, maka yang terancam sesungguhnya bukan hanya supply bahan bakar. Semua industri yang selama ini tergantung pada feedstocks dari produk turunan petrokimia akan ikut terganggu.
Di sisi lain, yang perlu berubah menuju industri yang lebih hijau, carbon neutral dan sustainable juga bukan hanya industri energi atau bahan bakar. Sejumlah industri seperi kimia, plastik atau materials pada umumnya, farmasi, pestisida sampai industri perasa dan aroma makanan yang selama ini menggunakan produk turunan petrokimia semuanya akan ikut terganggu.
Maka ada hikmah dari potensi krisis energi yang bisa berkepanjangan yang dipicu perang dua negeri bertetangga Rusia - Ukraina ini, agar negara-negara dan masyarakatnya bener-bener berfikir untuk bisa mandiri feedstocks dari sumber-sumber yang ada di masing-masing negara atau daerah, sehingga tidak bergantung pada impor feedstocks dari negara lain.
Mumpung masih di awal dari pencarian sumber feedstocks baru dan terbarukan ini, kita bisa mengarahkan pencarian kita pada sumber-sumber feedstocks yang tidak berebut dengan pangan, pakan ternak, lahan pertanian atau hutan. Sumber feedstocks baru yang dalam skema RED II Uni Eropa disebut sebagai Advanced Biofuels.
Namun di kami istilah ini kami sempurnakan menjadi Advanced Renewable, karena dari bahan yang sama tidak hanya untuk melayani industri bahan bakar saja tetapi juga bisa digunakan untuk berbagai industri lain yang perlu dihijaukan dan dijaga sustainability dari rantai pasoknya.
Executive briefing ringkas 4 menit ini bisa membantu para pelaku usaha di sektor-sektor industri yang selama ini tergantung pada produk minyak atau turunan petrokimia-nya yang saat ini sudah membutuhkan alternatif feedstocks yang lebih hijau dan lebih sustainable.
Pos Lainnya
High Efficient Biomass Electricity
Jan 02, 2023
Biomass To Biofuels Pathways
Jan 02, 2023
T-Shirt Language for the New Energy Team
Jan 02, 2023
Indigenous Energy Security
Jan 02, 2023
Kategori
Renewable Energy
Silakan mendaftar terlebih dahulu!
Untuk memposting komentar baru. Anda harus login terlebih dahulu. Masuk
Komentar
Tidak ada komentar